Tempat Wisata Menarik Nyaman Fress Dan Eksotis Di Indonesia

Tuesday, June 10, 2014

Wisata Taman Nasional Way Kambas

http://cakrawalanegeriku.blogspot.com/
Wisata Taman Nasional Way Kambas adalah taman nasional perlindungan gajah yang terletak di daerah Lampung tepatnya di kecamatan labuhan ratu lampung timur, Indonesia.Taman Nasional Way Kambas (TNWK) merupakan Taman Nasional tertua di Indonesia. Taman Nasional ini terletak di ujung selatan Sumatera atau 110 km dari Bandar Lampung. TNWK adalah salah satu Taman Nasional pertama dan tertua di Indonesia. Taman Nasional ini menempati 1.300 km persegi dari hutan dataran rendah pantai sekitar Sungai Way Kambas di pantai timur Provinsi Lampung.
http://cakrawalanegeriku.blogspot.com/
TNWK dikenal dengan konservasi gajah, karena selain menjadi tempat perlindungan bagi gajah sumatera, taman nasional ini juga dikenal sebagai tempat latihan mereka. Way Kambas didirikan oleh pemerintah Belanda pada tahun 1937 sampai sekarang masih terjaga sebagai aman Nasional Way Kambas merupakan sekolah gajah pertama di Indonesia. dengan nama awal Pusat Latihan Gajah (PLG) namun semenjak beberapa tahun terakhir ini namanya berubah menjadi Pusat Konservasi Gajah (PKG) yang diharapkan mampu menjadi pusat konservasi gajah dalam penjinakan, pelatihan, perkembangbiakan dan konservasi. Hingga sekarang PKG ini telah melatih sekitar 300 ekor gajah yang sudah disebar ke seluruh penjuru Tanah Air. Di Way Kambas juga tedapat International Rhino Foundation yang bertugas menjaga spesies badak agar tidak terancam punah..

Gajah sumatera merupakan salah satu dari tiga subspesies yang diakui dari gajah asia, yang merupakan hewan asli dari Pulau Sumatera. Perbedaan secara umum, gajah asia lebih kecil dibandingkan dengan gajah afrika. Di antara gajah asia, gajah sumatera merupakan yang terkecil, dengan ketinggian bahu berkisar antara 2 meter dan 3,2 meter.

http://cakrawalanegeriku.blogspot.com/
Taman Nasional Way Kambas juga merupakan perwakilan ekosistem hutan dataran rendah yang terdiri dari hutan rawa air tawar, padang alang-alang/semak belukar, dan hutan pantai di Sumatera. Jenis tumbuhan di taman nasional tersebut antara lain api-api, pidada, nipah, gelam , salam, rawang, ketapang, cemara laut, pandan, puspa, meranti, minyak, dan ramin. Taman Nasional Way Kambas memiliki 50 jenis mamalia diantaranya badak Sumatera, gajah Sumatera, harimau Sumatera, tapir, anjing hutan, siamang. Terdapat juga 406 jenis burung diantaranya bebek hutan, bangau sandang lawe, bangau tong-tong, sempidan biru, kuau, pecuk ular. Dan di Taman nasional Way kambas juga terdapat berbagai jenis reptilia, amfibia, ikan, dan insekta.

http://cakrawalanegeriku.blogspot.com/
Kegiatan menarik yang bisa para pengunjung saksikan di tempat ini adalah atraksi para gajah. Setiap sore, pihak pengelola taman selalu melakukan atraksi gajah dan di akhir pekan, para gajah akan bermain sepakbola. Di samping itu, para pengunjung juga bisa menjelajah hutan untuk melihat kehidupan liar di dalamnya. Untuk kegiatan yang satu ini, para pengunjung diharuskan membawa pemandu karena jika tidak pengunjung tidak diperbolehkan masuk ke dalam hutan.

Gajah-gajah liar yang dilatih di Pusat Latihan Gajah (9 km dari pintu gerbang Plang Ijo) dapat dijadikan sebagai gajah tunggang, atraksi, angkutan kayu dan bajak sawah. Pada pusat latihan gajah tersebut, dapat disaksikan pelatih mendidik dan melatih gajah liar, menyaksikan atraksi gajah main bola, menari, berjabat tangan, hormat, mengalungkan bunga, tarik tambang, berenang dan masih banyak atraksi lainnya.

Apabila Anda menggunakan transportasi umum maka cara yang paling sederhana adalah mengunakan bus dari Terminal Raja Basa di Bandar Lampung arah Way Jepara. Kemudian turun di Gajah Batu di Desa Rajabasa Lama, Way Jepara dan melanjutkan naik ojek ke Way Kanan atau Pusat Pelatihan Gajah (PLG) sebagai pintu masuk ke TNWK. Perlu diketahui bahwa bus terakhir yang berangkat dari Rajabasa Lama adalah pukul 15.00 sore dan akan lebih baik jika Anda tiba sebelum senja, karena ojek tidak akan bersedia mengantar Anda setelah lewat senja.
Alternatif  moda lain dari Bandar Lampu
ng Anda bisa naik bus ke arah Metro kemudian naik bus yang menuju Rajabasa Lama.

Jida Anda menggunakan mobil pribadi atau sewaan dari Bandar Lampung maka mengambil rute Kota Bumi utara dan ikuti rute yang ditunjukan marka gambar gajah untuk sampai di TNWK. Anda juga bisa menggunakan dari Bandar Lampung ke Way Kambas tetapi harganya mahal.

http://cakrawalanegeriku.blogspot.com/

Sumber :
http://id.wikipedia.org/
http://www.dephut.go.id/
http://www.indonesia.travel/

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Demosmagz.com

Info Untuk Kita

Alamat Lengkap

Bacaan Untuk Dewasa

Powered by Blogger.

Facebook

Followers

Contact Us

Name

Email *

Message *